Program Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Madiun

Program Membaca Berimbang (PMB)

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Madiun berkomitmen untuk memperluas Program Membaca Berimbang (PMB) bagi 21 sekolah baru. Pembelajaran dikembangkan sesuai dengan perkembangan anak dan melibatkan mereka dalam proses dan kecintaan akan belajar membaca.

Program Penguatan Bahasa Asing

Hal ini dimaksud agar peserta didik termotivasi dalam penguasaan berbahasa inggris secara baik dan bemar sehingga dapat meningkatkan mutu pendidikan. Dengan ini, rasa percaya diri peserta didik akan terwujud dan menjadi bekal untuk melanjutkan ke jenjang berikutnya, sebagai generasi penerus di masa depan.

Penerapan P5

Tujuan dilaksanakannya P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) dibentuk dalam rangka melakukan pemulihan pembelajaran selama 2022-2024, untuk mengoptimalkan kemampuan siswa serta untuk menguatkan pencapaian profil pelajar Pancasila dikembangkan berdasarkan tema tertentu yang telah ditetapkan.

Program Penguatan Karakter Keagamaan

Mewujudkan pendidikan untuk berkembanganya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, Berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggun jawab. Melalui Program Penguatan Karakter Keagamaan inilah upaya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Madiun untuk mewujudkan hal tersebut.

Berita

Bukti Komitmen Dispendikbud dalam penyelenggaraan PPDB yang berintegritas dan akuntabel.

Salah satu faktor yang mendorong meningkatnya mutu pendidikan dipengaruhi oleh input Pendidikan, dalam hal ini adalah peserta didik. Kegiatan penyelenggaraan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) merupakan kegiatan integral dalam proses pendidikan. Oleh sebab itu PPDB harus direncanakan dengan matang dan membutuhkan kolaborasi oleh berbagai pihak agar pelaksaannya dapat berjalan lancar, aman dan sesuai dengan tujuan yang diharapkan.

Jaga Kedisiplinan ASN, serta Tunjukan Kompetensi masing-masing

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Madiun serahkan Surat Perintah Melaksanakan Tugas (SPMT) kepada 387 PPPK Jabatan Fungsional Guru Tahun Angkatan 2023 pada Jum'at (14/6/2024).

Penerimaan Peserta Didik Baru Kabupaten Madiun.

Berikut kami sampaikan informasi terkait Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2024 satuan pendidikan di Kabupaten Madiun.

Cara Mengukur Jarak Rumah Ke Sekolah

Bagi yang daftar PPDB Jalur Zonasi, berikut bisa jadi acuan yaa.. semoga membantu.

Bukan Hanya Rekor Muri Nasional, Tari Solah Kampung Pesilat Berhasil Tercatat Dalam Rekor Muri Dunia

Sukses raih predikat Rekor Muri Dunia, Kabupaten Madiun semakin bangga dengan julukan Kampung Pesilat.

Kabupaten Madiun Raih Rekor MURI Lomba Numerasi dengan Jumlah Peserta Terbanyak, 1000 Siswa SMP.

Penghargaan ini diberikan oleh @muri_org Kepada Kabupaten Madiun yang telah berhasil mencatata Rekor MURI Indonesia dalam penyelenggaraan Lomba Numerasi dengan peserta terbanyak.